Google Educator Group MP UIN Jakarta

www.educatorstechnology.com

Implementasi teknologi internet dalam proses pembelajaran semakin hari semakin masif saja. Sejak teknologi ini ditemukan, perkembangannya sangat pesat. Internet menyatukan tidak hanya hampir seluruh komputer di muka bumi ini, tapi juga teknologi turunannya yang dulu disebut mobile pc, hingga terintegrasinya dengan telepon seluler dan melahirkan telepon pintar atau smartphone, yang memungkinkan siapapun dapat melakukan olah data, multimedia, dan komunikasi cukup melalui satu ponsel saja sepanjang  didukung oleh teknologi internet.

Kini proses pembelajaran di sekolah pun terus menyesuaikan zaman. Infiltrasi teknologi tak bisa dicegah, pun pada sekolah kami di Madrasah Pembangunan UIN Jakarta. Sejak tahun 2014, kami mencoba bergabung dalam sistem Google yang saat itu masih bernama Google Applications for Education (GAFE). Karena masih sedikit yang mencoba mengajukan permohonan, sepertinya sekolah kami terproses dengan sangat mudah. Jauh berbeda dengan sekarang, yang perlu dokumen tertentu untuk verifikasi keabsahan sebuah lembaga pendidikan. 

Untuk mampu mengintegrasikan banyaknya aplikasi Google, pembelajaran bagi guru-guru sekolah kami mutlak diperlukan. Dan mencari guru yang open-minded dan "sempat" bukanlah perkara mudah. Karena hakikatnya menjadi seorang guru di sekolah adalah juga menjadi guru sepanjang waktu dan sepanjang zaman. Tuntutan yang semakin tinggi akan "arti kehadirannya" bagi peserta didik, menjadi tantangan untuk konsisten mempelajari ilmu baru dari Google. 

Hingga akhirnya beberapa orang mampu untuk tetap hadir dan terus berkomitmen belajar satu per satu aplikasi yang ditawarkan Google. Dan kami mencoba mengikat diri menjadi sebuah komunitas bernama Google Educator Group MP UIN Jakarta, namun belum terdaftar resmi di Google. Karena jauh lebih penting bagi kami untuk terus membiasakan diri, menggunakan tools yang ditawarkan Google sebagai bagian proses pembelajaran bagi para peserta didik, dan juga pengolahan data di bagian administrasi. Semoga dapat terus eksis, memberikan pengajaran yang kreatif, out of the box, inovatif, menyenangkan. Semangat...!!!

Posting Komentar

0 Komentar